Bulutangkis
Apa kalian hobi bermain bulutangkis sama seperti edgar? edgar sangat menyukai bulutangkis sejak duduk di bangku SD kelas 4, bermula saat ayahnya bercerita jika dahulu dia adalah seorang atlet bulutangkis yang hebat. Malam hari di rumah saat ayahnya baru saja pulang bekerja, edgar merengek kepada ayahnya untuk membelikannya raket bulutangkis agar bisa berlatih menjadi seorang atlet yang hebat seperti ayah. Edgar : ayah, aku ingin sekali memiliki raket bulutangkis Ayah : edgar, sabar ya. .ayah sedang berusaha Ayah edgar selalu berusaha untuk menuruti permintaan putra sulungnya itu, edgar tak pernah memaksakan apapun kehendaknya kepada ayahnya, ia tau pasti jika mencari uang sangatlah sulit, tetapi yang namanya seorang ayah pasti ia ingin menuruti permintaan anaknya. Ayahnya merupakan seorang karyawan swasta setelah pensiun dari profesinya dahulu menjadi seorang atlet bulutangkis. Ayahnya berhasil membelikan edgar raket bulutangkis dengan kualitas yang bagus, ...